BNC mengikuti Jejak Bank Jago Jadi Penyelenggara RDN

Mengikuti jejak Bank Jago, Bank Neo Commerce (BNC) siap menjadi Bank penyelenggara RDN.

 Assalamu'allaikum....

Bank BNC dan Bank Jago
Bank Jago dan Bank BNC

rizensia - Mengikuti jejak Bank Jago, Bank Neo Commerce (BNC) siap menjadi Bank penyelenggara RDN. Di tahun 2022 BNC akan meluncurkan produk anyar yang akan dirilis pada kuartal I-2022. Salah satunya adalah menjadi penyelengara rekening dana nasabah (RDN).

Nantinya BNC akan bekerja sama dengan sekuritas besar untuk menjadi salah satu pilihan RDN bagi nasabah pasar modal. 

Dikutip dari Investor Daily Selasa, 18/1/22. Tujuan dari penyediaan RDN ini, agar nasabah bisa merasakan mudahnya melakukan transaksi jual beli sahan atau instrumen investasi lain di pasar modal, langsung melalui rekening dari Bank yang terkenal dengan maskot kucing ini.

Niat dari BNC ini juga telah lebih duluh dilakukan oleh Bank Jago, berbekal data akan perkembangan investor ritel pasar modal, mendorong Bank Jago untuk meluncurkan layanan bank rekening dana nasabah (RDN) pada Kamis, 23 Desember 2021. Persetujuan menjadi bank RDN diperoleh Bank Jago melalui penandatanganan perjanjian kerja sama dengan PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) pada 15 Desember 2021.

Berbekal keunggulan layanan yang simple dan real-time, layanan RDN Bank Jago dapat berkontribusi dalam mendorong pertumbuhan jumlah investor pasar modal yang saat ini didominasi generasi milenial. Investor dapat merasakan pengalaman baru dalam berinvestasi saham dengan membuka layanan RDN yang mudah, cepat, dan tanpa syarat saldo minimum (minimum balance).

Dikutip dari situs resmi Bank Jago, Direktur Utama KSEI Uriep Budhi Prasetyo menyambut baik kerja sama layanan RDN Bank Jago. Uriep menyampaikan, “Kehadiran layanan RDN Bank Jago akan membantu pertumbuhan jumlah investor di tanah air yang saat ini memiliki kebutuhan akan layanan investasi yang lebih mudah dan cepat. Dengan bergabungnya Bank Jago hingga saat ini jumlah Bank Administrator RDN KSEI menjadi 17 bank.”

Uriep juga menambahkan, melalui kerja sama Layanan RDN dengan Bank Jago, maka akselerasi pertumbuhan investor di masa mendatang diharapkan semakin bertambah. KSEI berharap jumlah perusahaan sekuritas yang berkolaborasi dengan Bank Jago akan bertambah, khususnya dalam rangka mempercepat proses pembukaan rekening secara elektronik, mengingat saat ini merupakan era digitalisasi. Selain itu, Bank Jago diharapkan juga turut serta mendukung program sosialisasi untuk meningkatkan awareness investor atas AKSES KSEI yang berfungsi sebagai salah satu infrastruktur perlindungan investor, yang telah dapat digunakan melalui jaringan perbankan sejak 2014.

Dengan persetujuan dari KSEI, layanan RDN Bank Jago sudah bisa digunakan oleh nasabah perusahaan sekuritas yang bekerja sama dengan Bank Jago, di antaranya Stockbit Sekuritas Digital dan Trimegah Sekuritas Indonesia. Proses pembukaan RDN Bank Jago juga bisa dilakukan langsung saat pembukaan akun trading di aplikasi Stockbit.

***

Email: [email protected]
WA: 089657444900
Kami hadir di GOOGLE NEWS

Posting Komentar

Berikan komentar terbaikmu!
© 2015 - rizensia| All rights reserved.
Sahabat Investasi Kamu!